GAMBARAN BIAYA PADA PASIEN UMUM DEMAM TIFOID ANAK DI INSTALASI RAWAT INAP RSUD WANGAYA PERIODE 2015

Authors

  • Fitria Megawati Akademi Farmasi Saraswati Denpasar
  • I Putu Tangkas Suwantara Akademi Farmasi Saraswati Denpasar
  • I Gusti Agung Ayu Kusuma Wardani Akademi Farmasi Saraswati Denpasar

DOI:

https://doi.org/10.36733/medicamento.v4i1.883

Keywords:

analisis biaya, demam tifoid, jaminan umum

Abstract

Demam tifoid adalah penyakit infeksi akut yang sering ditemukan pada masyarakat di Indonesia, mulai dari usia balita, anak-anak dan dewasa. Anak merupakan individu yang berada dalam satu rentang perubahan perkembangan yang dimulai dari bayi hingga remaja. Tujuan dari penelitian adalah untuk mengetahui rata-rata Biaya pada Pasien Umum Demam Tifoid Anak di Instalasi Rawat Inap RSUD Wangaya periode 2015 serta untuk mengetahui faktor yang mempengaruhi Analisis Biaya pada Pasien Umum Demam Tifoid Anak di Instalasi Rawat Inap RSUD Wangaya periode 2015. Penelitian ini dikerjakan mengikuti rancangan deskriptif analitik, data dikumpulkan secara retrospektif dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling dan dilanjutkan dengan menggunakan metode normalitas karena data terdistribusi normal atau homogen maka digunakan uji Descriptive dan uji Correlations. Penelitian dilakukan di Instalasi Rawat Inap Rumah Sakit Umum Daerah Wangaya Denpasar untuk pasien umum demam tifoid anak pada periode 2015.  Data yang didapat dari rekam medis akan dianalisis dan dilihat data pasien dan pengobatan yang dilakukan. Untuk mendapatkan hasil yang diinginkan dari karakteristik pasien, karakteristik pengobatan pasien dan karakteristik biaya yang dikeluarkan oleh pasien. Hasil penelitian dari 38 pasien peserta umum dilihat dari karakteristik pasien dan dari segi jenis kelamin yang banyak menderita demam tifoid jenis kelamin perempuan sebesar 25 pasien (66%), karakteristik pengobatan yaitu obat yang terbanyak Ceftriaxone injeksi sebesar 71 vial (16,2%), dan karakteristik biaya yang terbanyak yaitu pada kelas II sebesar 21 pasien (55,3%). Faktor yang mempengaruhi biaya pengobatan pada pasien demam tifoid yaitu umur, kelas perawatan, dan LOS (Length of Stay).

Author Biographies

Fitria Megawati, Akademi Farmasi Saraswati Denpasar

Program Studi D3 Farmasi

I Putu Tangkas Suwantara, Akademi Farmasi Saraswati Denpasar

Program Studi D3 Farmasi

I Gusti Agung Ayu Kusuma Wardani, Akademi Farmasi Saraswati Denpasar

Program Studi D3 Farmasi

Downloads

Published

2018-03-30

How to Cite

Megawati, F., Suwantara, I. P. T., & Wardani, I. G. A. A. K. (2018). GAMBARAN BIAYA PADA PASIEN UMUM DEMAM TIFOID ANAK DI INSTALASI RAWAT INAP RSUD WANGAYA PERIODE 2015. Jurnal Ilmiah Medicamento, 4(1). https://doi.org/10.36733/medicamento.v4i1.883

Issue

Section

Original Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 4 5 > >>