PERBANDINGAN TARIF BIAYA PASIEN DIABETES MELLITUS RAWAT INAP UMUM DAN BPJS DI SALAH SATU RUMAH SAKIT UMUM DI DENPASAR PERIODE 2019
Abstract
Diabetes Melitus merupakan salah satu sindrom kelainan metabolik yang memiliki karakteristik yaitu hiperglikemik dan merupakan salah satu penyakit kronik yang cukup banyak diderita oleh masyarakat. Penyakit tersebut merupakan jenis penyakit kronik yang membutuhkan biaya terapi yang besar. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui gambaran tarif biaya pengobatan pada pasien Diabetes Melitus rawat inap umum dan BPJS di salah satu rumah sakit di Denpasar pada Tahun 2019. Penelitian ini merupakan penelitian retrospektif observasional berdasarkan catatan pengambilan obat yang terdapat pada rekam medik serta bagian keuangan.Teknik sampling yang dipakai pada penelitian ini yakni purposive sampling. Tujuan dari penelitian yang dilakukan adalah mengetahui perbandingan rata-rata biaya pengobatan pasien Diabetes Melitus rawat inap kepesertaan BPJS di rumah sakit tersebut periode 2019. Hasil penelitian adalah rata-rata perbandingan pada kamar kelas III sebesar Rp. 2.172.880 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan 2 hari. Pada kamar kelas II sebesar Rp. 3.257.061 dalam satu periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan selama 3 hari. Pada kamar kelas I sebesar Rp. 3.583.260 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan selama 3 hari. Pada kamar kelas VIP B sebesar Rp. 5.163.957 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan 3 hari. Sedangkan rata-rata biaya pengobatan pasien Diabetes Melitus rawat inap umum pada kamar kelas III sebesar Rp. 3.343.983 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan 3 hari. Pada kamar kelas II sebesar Rp. 4.525.946 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan 3 hari. Pada kamar kelas I sebesar Rp. 7.813.395 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan selama 4 hari. Pada kamar kelas VIP B sebesar Rp. 12.491.204 dalam satu kali periode rawat inap dengan rata-rata lama perawatan 6 hari.
References
Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2008. Pedoman Pengendalian Diabetes Melitus dan Penyakit Metabolik. Jakarta: Direktorat Jenderal Pengendalian Penyakit dan Penyehatan Lingkungan.
Departemen Kesehatan Republik Indonesia. 2013. Riset Kesehatan Dasar. Jakarta: Badan Penelitian dan Pengembangan Kesehatan.
Dyah, R.I, Wahyono Djoko, Andayani, T.M. 2011. Analisis Biaya Terapi Pasien Diabetes Melitus Rawat Inap. Fakultas Farmasi Universitas Gadjah Mada, Yogyakarta
Finkelstein E.A., Chay J. and Bajpai S. 2014. The Economic Burden of Self-Reported and Undiagnosed Cardiovascular Diseases and Diabetes on Indonesian Households, Plos One, 9 (6), 1-3.
International of Diabetic Federation. 2017. Diabetes Atlas (7th Edition).
Norhalimah., Agustina, Risna., dan Rusli, Rolan. 2018. Analisis Biaya Minimal dan Efektifitas Terapi Diabetes Melitus Tipe 2 di RSUD Panglima Sebaya Paser. Proceeding of the 7th Mulawarman Pharmaceuticals Conferences
Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia. 2011. Pedoman Umum Penggunaan Antibiotik. Jakarta.
Riddle, M.C. (2008). Combined Therapy with Insulin Plus Oral Agents: Is There Any Advantage. Diab Care 3: 5125-30.
Copyright (c) 2020 Jurnal Ilmiah Medicamento

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.