PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD (STUDENT TEAMS ACHIEVEMENT DIVISIONS) UNTUK MENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI LINGKARAN
DOI:
https://doi.org/10.36733/pemantik.v4i2.9433Keywords:
STAD, Hasil Belajar, Pembelajaran KooperatifAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika peserta didik di kelas XI A1 SMAN 7 Denpasar dengan menerapkan model STAD (Student Teams Achievement Divisions) Jenis penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus terdiri dari 4 tahapan yaitu: tahap perencanaan, tahap pelaksanaan, tahap observasi, dan tahap refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas XI A1 SMAN 7 Denpasar sebanyak 48 siswa yang terdiri dari 25 siswa laki-laki dan 23 siswa perempuan. Adapun hasil dari penelitian ini adalah terjadi peningkatan pada persentase ketuntasan klasikal dari 52,08% pada tes kemampuan awal menjadi 85,41% pada akhir Siklus I dan setelah dilakukan refleksi pada proses pembelajaran Siklus I dan melakukan perbaikan pada proses pembelajaran Siklus II, terjadi peningkatan hasil belajar menjadi 93,75% pada akhir Siklus II. Berdasarkan hasil tersebut dapat disimpulkan bahwa penerapan model STAD (Student Teams Achievement Divisions) dapat meningkatkan hasil belajar matematika siswa di kelas XI A1 SMAN 7 Denpasar.
Downloads
Published
Issue
Section
License
Copyright (c) 2024 Ni Kadek Rini Purwati, Nia Nilamsari, Putu Winda Marhayani Wijaya
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.