Geguritan Stri Sesana: Kajian Feminisme Eksistensialisme Simone De Beauvoir

Authors

  • I Wayan Juliana STAH Negeri Mpu Kuturan Singaraja
  • I Wayan Juniartha Fakultas Bahasa Asing, Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Dewa Gede Bambang Erawan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendikdikan, Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

stri sasana, feminisme, adab perempuan, sastra Bali

Abstract

Geguritan Stri Sesana merupakan satu diantara beberapa sastra Bali tradisional yang relevan dan mampu merepresentasikan citra perempuan pada masa kini. Tuntunan adab seorang perempuan digambarkan dengan jelas dalam geguritan stri sesana. Setiap tindakan, prilaku, bahkan cara hidup seorang perempuan telah ditentukan untuk menjadi seorang perempuan luwih (ideal). Penelitian ini akan menggunakan geguritan stri sesana koleksi Gedong Kirtya sebagai data primer dengan metode kualitatif deskriptif. Teori yang digunakan untuk membedah citra perempuan dalam geguritan stri sasana adalah teori feminisme eksistensialisme. Adapun hasil yang dicapai adalah melihat adab perempuan dalam aspek takdir, sejarah, dan mitos pada perempuan.

Downloads

Published

2024-06-01

Issue

Section

Articles