TRIKOTOMI DALAM LAGU BOKU GA SHINOU TO OMOTTA NO WA dan KISETSU WA TSUGI TSUGI SHINDE IKU

Authors

  • Diah Chandra Adiningsih Program Studi S1 Bahasa Jepang, Universitas Dian Nuswantoro
  • Sri Oemiati Program Studi S1 Bahasa Jepang, Universitas Dian Nuswantoro

Keywords:

Trikotomi, Charles Sanders Pierce, ikon, indeks.

Abstract

Bahasan dalam makalah penelitian ini mengenai “Hubungan Trikotomi dalam Lagu 僕が死のうと思ったのは (Boku ga Shinou to Omotta no wa) dan 季節は次々死んでいく(Kisetsu wa Tsugi Tsugi Shinde Iku) karya Amazarashi”. Penelitian ini bertujuan untuk menafsirkan dan mendeskripsikan unsur-unsur trikotomi Peirce (simbol, ikon, dan indeks) dalam lagu karya Amazarashi tersebut. Metode penelitian yang digunakan adalah metode pustaka, deskriptif, kualitatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah lirik lagu 僕が死のうと思ったのは (Boku ga Shinou to Omotta no wa) dan 季節は次々死んでいく(Kisetsu wa tsugi tsugi shinde iku) karya Amazarashi. Berdasarkan hasil analisis penulis menemukan dalam lagu 僕が死のうと思ったのは (Boku ga Shinou to Omotta no wa) terdapat 1 simbol, 3 ikon dan 3 indeks, sedangkan dalam lagu 季節は次々死んでいく(Kisetsu wa Tsugi Tsugi Shinde iku) ditemukan 5 simbol, 1 ikon, namun tidak ditemukan indeks.  

Downloads

Published

2022-07-30

Issue

Section

Articles