Desain Parkir Sesuai dengan Lahan Parkir di UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Kota Denpasar

Authors

  • Kadek Andiyani Suarmawati Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ni Ketut Sri Astati Sukawati Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Gusti Agung Gde Suryadarmawan Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Parkir, Kendaraan bermotor, Desain parkir

Abstract

Permasalahan parkir sangat penting untuk dikaji lebih mendalam, karena hampir semua aktivitas kegiatan diruang terbuka memerlukan sarana tempat parkir. Ruang parkir yang dibutuhkan harus tersedia secara memadai. Sebab dengan semakin besar volume lalulintas yang beraktivitas baik yang meninggalkan atau menuju pusat kegiatan, maka semakin besar pula kebutuhan ruang parkir, bila tidak cukup kendaraan tersebut akan mengambil parkir ditepi jalan diseputar kawasan tersebut, sehingga menyebabkan kesemrawutan. Jadi parkir di jalan raya (on street parking) harus diatur dan dibatasi dengan cara menyediakan ruang parkir sesuai kebutuhan. Untuk mengkaji permasalahan yang ada, maka fokus penelitian ini adalah dilakukan desain parkir yang sesuai dengan lokasi penelitian yaitu di kawasan UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Dinas Perhubungan Kota Denpasar. Serta menganalisis langkah pemecahan masalah parkir dan menentukan konsep penataan ruang parkir yang aman dan nyaman. Tahapan dalam penelitian ini diawali dengan pendalaman literatur yang akan digunakan sebagai panduan dan acuan dalam melaksanakan penelitian. Kemudian dilanjutkan dengan pemilihan lokasi untuk mendapatkan data dari survei lapangan. Berdasarkan analisis yang dilakukan maka akan didapatkan jumlah petak parkir minimal yang tersedia seharusnya adalah 15 Petak sedangkan petak yang tersedia saat ini yaitu 10 petak parkir sehingga untuk desain pola parkir yang akan diterapkan pada kawasan UPT Pengujian Kendaraan Bermotor Dinas Perhubungan Kota Denpasar yaitu pola parkir sudut 45o.

Downloads

Published

2021-10-28