PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN KETERAMPILAN BAHASA INGGRIS PESERTA DIDIK DI SD NEGERI 1 PANCASARI
DOI:
https://doi.org/10.36733/jadma.v5i1.8899Keywords:
pelatihan, pengembangan keterampilan bahasa Inggris, percaya diriAbstract
Pembelajaran Bahasa Inggris bagi peserta didik tentunya perlu mendapatkan perhatian khusus, baik dari orang tua maupun pihak sekolah. Dalam hal ini, peserta didik hendaknya diberikan berbagai pengalaman dalam melatih dan mengembangkan keterampilan berbahasa mereka. Faktanya, tidak sedikit peserta didik yang masih mengalami kendala dalam memahami kosa kata dalam bahasa Inggris, sehingga mereka cenderung pasif dan kurang percaya diri dalam menggunakan bahasa tersebut. Melalui kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) yang bersifat kolaboratif ini, peserta didik di SD Negeri 1 Pancasari memperoleh kesempatan untuk belajar melalui kegiatan pelatihan dan pengembangan keterampilan berbahasa Inggris yang berbeda. Proses pembelajaran pada kegiatan ini memadukan antara teknik pengajaran, peran teknologi, serta permainan yang dapat meningkatkan antusiasme peserta didik dalam belajar Bahasa Inggris. Akhirnya, peserta didik nantinya diharapkan mampu berkolaborasi bersama dalam upaya meningkatkan kepercayaan diri, pemahaman, dan keterampilan mereka ketika menggunakan bahasa Inggris.
References
Brown, H. D. (2007). Principles of language learning and teaching (Vol. 5). New York: Longman.
Cilvia, T. N. A. I., & Astuti, W. (2023). Peran Lagu Anak Berbasis Tematik dalam Pembelajaran Bahasa Inggris Anak TK A. Murhum: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 4(2), 756-769.
Finissha, G. D., Amalia, N. F., Asari, S., Rahim, A. R., Sukaris, & Fauziyah, N. (2021). The effect of drilling toward students vocabullary in sidomukti village gresik. DedikasiMU (Journal of Community Service) Volume 3, Nomor 1, (697-704). http://journal.umg.ac.id/index.php/dedikasimu/article/view/2348/1443
Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia. (2022). My Next Words Grade 3 - Student’s Book for Elementary School.
Partono, P., Wardhani, H. N., Setyowati, N. I., Tsalitsa, A., & Putri, S. N. (2021). Strategi meningkatkan kompetensi 4C (critical thinking, creativity, communication, & collaborative). Jurnal Penelitian Ilmu Pendidikan, 14(1), 41-52.
Ummah, S. S., Subroto, D. E., Hamzah, M. Z., & Fentari, R. (2023). Permainan Edukatif dalam Pembelajaran Bahasa Inggris untuk Siswa Sekolah Dasar. Attractive: Innovative Education Journal, 5(3), 91-103.