PENGARUH ORGANIZATIONAL CITIZENSHIP BEHAVIOR (OCB) DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BIDANG PRODUKSI PT. TIRTA INVESTAMA KABUPATEN BADUNG

Authors

  • I Kadek Bagas Indra Pranata Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Nengah Sudja Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Yenny Verawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Organizational Citizenship Behavior (OCB), Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan

Abstract

Kinerja karyawan merupakan salah satu faktor yang penting karena keberhasilan suatu organisasi dipengaruhi oleh kinerja (job performance) karyawan, untuk itu setiap perusahaan akan berusaha untuk meningkatkan kinerja karyawannya dalam mencapai tujuan perusahaan yang telah ditetapkan. Kinerja merupakan hasil kerja yang telah dicapai oleh seseorang atau sekelompok orang sesuai dengan kewenangan dan tanggung jawab masing-masing, dalam mencapai tujuan organisasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) dan Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan pada Bidang Produksi PT. Tirta Investama Kabupaten Badung.

Populasi dan sampel dalam penelitian ini adalah 75 responden. Penentuan sampel mengguakan metode teknik sampling jenuh (sensus). Pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan kuisioner. Alat analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda, analisis determinasi, uji F dan uji t.

Berdasarkan hasil analisis olah data menunjukkan bahwa Organizational Citizenship Behavior (OCB) berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan yang dapat dilihat dari nilai thitung sebesar 4,123 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan H1 diterima. Komitmen Organisasi berpengaruh positif dan signifikan secara parsial terhadap kinerja karyawan yang dapat dilihat dari nilai thitung sebesar 4,744 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan H2 diterima. Bahwa Organizational Citizenship Behavior (OCB) dan Komitmen Organisasi berpengaruh pengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kinerja karyawan yang dapat dilihat dari nilai Fhitung sebesar 42,134 dengan nilai signifikansi sebesar 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak dan Ha diterima. Penelitian selanjutnya dapat mengembangkan penelitian ini dengan menggunakan variabel lain yang secara teori mempunyai pengaruh terhadap kinerja karyawan.

References

Anggapradja, Indra Taruna dan Wijaya. 2017. Effect of Commitment Organization, Organizational Culture, and Motivation to Performance of Employees. Jurnal of Applied Management (JAM), Vol. 15, No. 1, pp. 74-80.

Davis 1992. A Theory of Goal Setting & Task Performance. New Jersey: Engelwood Cliffs.

Fitriana, Nelly. 2016. Pengaruh Kompetensi dan Komitmen Organisasional terhadap Kinerja Pegawai Sekretariat Daerah Kabupaten kapuas Hulu. Skripsi. Universitas Terbuka. Jakarta.

Hasan, Alfi Fauzan dan Hj. Sumiyati. 2015. Pengaruh Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan PT Bank Mandiri Tbk Cirebon. Skripsi. Fakultas Pendidikan Ekonomi dan Bisnis Universitas Pendidikan Indonesia. Cirebon.

Kartini, 2017. Organizational Citizenship Behavior (OCB) Dan Komitmen Organisasi Pengaruhnya Terhadap Kinerja Karyawan. Jurnal EMBA, Vol. 1, No.4, pp. 782-790.

Mangkunegara. 2015. Sumber Daya Manusia Perusahaan. Cetakan kedua belas. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Melizawati. 2015. Pengaruh Komitmen Organisasi terhadap Kinerja Karyawan (Studi pada Karyawan PT. Indotirta Abadi Pasuruan). Skripsi. Universitas Negeri Surabaya.

Oktaviantry, Septi. 2016. Analisis Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) terhadap Kinerja Karyawan dengan Power Distance sebagai Moderator (Studi Kasus pada PDAM Tirta Moedal Kota Semarang). Skripsi. Fakultas Ekonomi Universitas Diponegoro. Semarang.

Pristiwati, Martiyani dan Bambang Swato Sunuharyo. 2018. Pengaruh Komitmen Organisasional dan Organizational Citizenship Behavior terhadap Kinerja Karyawan (Studi Pada Karyawan PT PLN (Persero) Area Sidoarjo). Jurnal Ilmiah Administrasi Bisnis, Vol 61, No 4, pp. 159-168.

Rahmawati, Betty Indah. 2016. Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) dan Kepemimpinan terhadap Kinerja Organisasi. Skripsi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Lampung.

Sari, Luvia Irma. 2015. Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB), Komitmen Organisasi, dan Disiplin Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT Ultra Jaya Milk. Skripsi. Universitas Negeri Surabaya.

Sulasih, Tri. 2016. Hubungan Antara Komitmen Organisasi dan Kinerja Karyawan Swalayan Ada Baru. Skripsi. Fakultas Psikologi Universitas Kristen Satya Wacana Salatiga.

Yulianti. 2016. Pengaruh Organizational Citizenship Behavior (OCB) terhadap Kinerja Pegawai Badan Lingkungan Hidup Kabupaten Banyumas. Skripsi. Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Jendral Sudirman. Banyumas.

Zakiyah, Eny Ariyanto. 2017. Analisis Pengaruh Kompetensi terhadap Kinerja Karyawan Badan Pengelola dan Pengembangan Taman Mini Indonesia Indah. Skripsi. Universitas Mercu Buana. Jakarta Barat.

Downloads

Published

2022-06-27

Issue

Section

Articles