PENGARUH STRES KERJA, LINGKUNGAN KERJA DAN BEBAN KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA UD. SURYA PRAMARTHA MOTOR
Keywords:
Stres Kerja, Lingkungan Kerja, Beban Kerja, Kinerja KaryawanAbstract
Memiliki kinerja yang optimal merupakaan tujuan manajemen diseluruh perusahaan, tetapi kinerja yang baik dapat dicapai apabila proses kerja yang diberikan perusahaan sesuai dengan tugas, tanggung jawab, dan fungsi daripada karyawan tersebut. Pada dasarnya kinerja karyawan tidak selalu mengalami peningkatan tapi juga bisa terjadi penurunan. Kinerja karyawan yang menurun tentu sangat berpengaruh bagi keberlangsungan perusahaan, oleh karena itu perlu adanya upaya untuk tetap menjaga konsistensi kinerja karyawan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengatahui pengaruh Stres Kerja, Lingkungan Kerja, dan Beban Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada UD. Surya Pramartha Motor. Penelitian ini dilakukan pada UD. Surya Pramartha Motor dengan responden merupakan seluruh karyawan yang berjumlah 40 orang responden. Metode pengumpulan data dengan melakukan penyebaran kuesioner dan uji instrument penelitian. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linear berganda, analisis determinasi, uji signifikan T dan uji F. Hasil yang didapat dalam penelitian ini yaitu Stres kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Lingkungan kerja berpengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Beban kerja berpengaruh negatif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Saran bagi perusahaan agar mengevaluasi kembali beban kerja yang diberikan kepada karyawannya agar mereka tidak merasa terbebani dan menimbulkan stres kerja, serta memperhatikan lingkungan kerja karyawannya agar mereka lebih nyaman dalam bekerja.
References
Edison, E., Anwar, Y., & Komariyah, I. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. (Cetakan kesatu). Bandung: Alfabeta.
Ellyzar, N. (2017). Pengaruh Mutasi Kerja, Beban Kerja Dan Konflik Interpersonal Terhadap Stres Kerja Serta Dampaknya Pada Kinerja Karyawan BPKP Perwakilan Provinsi Aceh. Jurnal Magister Manajemen Fakultas Ekonomi & Bisnis Unsyiah, 1(37).
Fachrezi, H., & Khair, H. (2020). Pengaruh Komunikasi, Motivasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada PT. Angkasa Pura II (Persero) Kantor Cabang Kualanamu. Maneggio: Jurnal Ilmiah Magister Manajemen, 3(1), 107–119. https://doi.org/10.30596/maneggio.v3i1.4834.
Griffin, R. W., & Moorhead, G. (2013). Organizational Behavior Managing People and Organizations. South-Western: Michael Schenk.
Hasibuan, Melayu. (2014). Manajemen Sumber Daya Manusia. Jakarta: Bumi Aksara.
K.R. Rolos, Jeky, Sofia A.P. Sambul, Wehelmina Rumawas, 2018, Pengaruh Beban Kerja terhadap Kinerja Karyawan pada PT Asuransi Jiwasraya Cabang Manado Kota. Jurnal Administrasi Bisnis Vol 6, No. 4 tahun 2018. ISSN 2338-9605. Fakultas Ilmu Sosial dan Politik Universitas Sam Ratulangi.
Kasmir. (2018). Manajemen Sumber Daya Manusia (teori dan praktik). Depok: Raja Grafindo Persada.
Koesomowidjojo, Suci R. Ma’rih. (2017). Analisis Beban Kerja. Jakarta. Raih Asa Sukses.
Kotur, B. R., dan S. Anbazhagan. (2014). Education and Work-Experience Influence on the Performance. IOSR Journal of Business and Management (IOSR-JBM) e-ISSN: 2278-487X, p-ISSN: 2319-7668. Volume 16, Issue 5. Ver. III (May. 2014), PP 104-110. www.iosrjournals.org
Locke, E. A, dan G.P. Latham, (1990). A Theory of Goal Setting & Task Performance. New Jersey.
Mangkunegara, A. A. P. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia (Bandung). Remaja
Marwansyah. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Alfabeta
Nabawi, R. (2019). Pengaruh lingkungan kerja, kepuasan kerja dan beban kerja terhadap kinerja pegawai. Maneggio: Jurnal Ilmiah Magister Manajemen, 2(2), 170-183.
Nitisemito, (2013), Manajemen Personalia, Edisi Ketiga, Jakarta: Ghalia Indonesia.
Riadi, Muchlisin (2014), Pengertian, Jenis, dan Manfaaat Lingkungan Kerja, Jakarta: Kajian Pustaka. Rosdakarya.
Saputra, M., & Rahardjo, W. (2017). Pengaruh iklim organisasi, kepuasan kerja, keterlibatan kerja terhadap komitmen organisasi pada karyawan PT. X. Jurnal Psikologi, 10(1).
Sinambela, E., & Tanjung, H. (2018). Pengaruh Pelatihan, Kompetensi, Lingkungan Kerja Terhadap Kinerja Pegawai. Manggeio: Jurnal Ilmiah Magister Manajemen, 1(1), 46–58.
Sugiyono. (2017). Metode penelitian pendidikan (pendekatan kuantitatif, kualitatif dan R&D). Penerbit CV. Alfabeta: Bandung.
Sumardjo, Mahendro, Donni Juni Priansa. (2018). Manajemen Pengembangan Sumber Daya Manusia, Bandung: Alfabeta
Suryawan, I. W. P., Suardhika, I. N., & Suarjana, I. W. (2020). Pengaruh Lingkungan Kerja Dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Hotel Peninsula Bay Resort, Tanjung Benoa. Values, 1(3), 106-117.
Wenur, G., Sepang, J., & Dotulong, L. (2018). Pengaruh Konflik Kerja Dan Stres Kerja Terhadap Kinerja Karyawan Pada Pt. Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk Cabang Manado. Jurnal EMBA: Jurnal Riset Ekonomi, Manajemen, Bisnis danAkuntansi,6(1).Astuti, R., & Iverizkinawati. (2018). Pengaruh Kepemimpinan dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan pada PT. Sarana Agro Nusantara Medan. Jurnal Ilman, 6(1), 26–41.
Ghozali, I., & Latan, H. (2015). Partial least squares : konsep, teknik dan aplikasi menggunakan program SmartPLS 3.0 (2nd ed.). Badan Penerbit Universitas Diponegoro.