PELATIHAN IMPLEMENTASI BAHASA INGGRIS FORMAL KEPADA PETUGAS KEAMANAN GARUDA WISNU KENCANA CULTURAL PARK BALI

Penulis

  • Winarta, Ida Bagus Gde Nova Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Putra, I Gusti Bagus Wahyu Nugraha Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Sari, Kadek Vivi Nanda Komala Universitas Mahasaraswati Denpasar

Kata Kunci:

Taman Seni dan Budaya GWK Bali, Bahasa Inggris, Pembelajaran langsung

Abstrak

Taman Seni dan Budaya Garuda Wisnu Kencana adalah destinasi wisata yang terletak di Ungasan, Kuta Selatan, Bali. Pandemi yang terjadi di tahun 2020 menyebabkan penutupan tempat wisata yang memaksa banyak pekerja dirumahkan. Ketika sektor pariwisata dibuka kembali, banyak destinasi wisata yang harus merekrut karyawan secara besar-besaran. Hal ini berdampak pada kualitas sumber daya manusia karyawan yang telah direkrut, terutama kemampuan bahasa asingnya yaitu bahasa Inggris. Artikel ini bertujuan untuk menjabarkan hasil pelatihan implementasi bahasa Inggris formal pada petugas keamanan Garuda Wisnu Kencana. Metode yang diterapkan dalam melakukan pelatihan adalah pembelajaran langsung, dengan menggunakan teori yang dikemukakan oleh Hunaepi, Taufik Samsuri, dan Maya Afrilyana (2014). Pelatihan dilakukan dengan beberapa tahapan yaitu pre-test, pemberian materi, dan final test. Metode kualitatif digunakan dalam menganalisis data. Metode formal dan informal digunakan untuk menyajikan temuan. Nilai rata-rata setelah pre-test dilakukan adalah 65. Setelah materi diberikan, skor rata-rata dari tes akhir adalah 83.

Referensi

Hunaepi, T. S. (2014). Model Pembelajaran Langsung: Teori dan Praktik. Lombok: Duta Pustaka Ilmu.

I Komang Sulatra, D. P. (2022). Pelatihan Bahasa Inggris Dan Hospitality Kepada Staff Beyond Bungalows. Lokatara Saraswati: Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, 50-55.

Indonesia. Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional. Lembaran RI Tahun 2003 Nomor 78, Tambahan Lembaran RI Tahun 2003 Nomor 4301. Sekretariat Negara. Jakarta.

Indonesia. Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2012 tentang Pendidikan Tinggi. Lembaran RI Tahun 2012 Nomor 158, Tambahan Lembaran RI Nomor 5336. Sekretariat Negara. Jakarta.

Nur M. (2008). Contoh RPP Strategi-startegi Belajar. Surabaya: Pusat Sains Matematika Sekolah Universitas Negeri Surabaya.

Yantik, N. P. (2022). Pemanfaatan Media Sosial sebagai Media Promosi Guna Meningkatkan Penjualan pada Masa Pandemi Covid-19 di Bimbel Diamond Education Sanur Kauh. Denpasar: Universitas Mahasaraswati Denpasar.

Unduhan

Diterbitkan

2024-05-31