IMPLEMENTASI SISTEM PENGINPUTAN DATA PENDUDUK DESA BLAHBATUH PADA BANJAR TUBUH DAN BANJAR SATRIA

Penulis

  • Made Santana Putra Adiyadnya Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Kadek Deni Kayusma Arta Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ratih Dwi Anggaraeni Universitas Mahasaraswati Denpasar

Kata Kunci:

Kegiatan Pengabdian Masyarakat, Penginputan Data Penduduk, Berbasis Web

Abstrak

Kegiatan pengabdian masyarakat dilaksanakan di Desa Blahbatuh. Adapun permasalahan yang terjadi yaitu, kurangnya kesadaran masyarakat dan klian banjar saat diminta mengumpulkan kartu keluarga (KK) serta kurangnya waktu dan pegawai untuk menginput data ke 12 banjar yang ada di Desa Blahbatuh. Kurangnya kesadaran tersebut tentunya menyebabkan ketidakefektivan data penduduk sesuai jumlah orang baru lahir, jumlah orang meninggal, pendatang baru, ataupun orang yang sudah keluar dari desa Blahbatuh. Permasalahan tersebut dapat diatasi dengan cara membantu pegawai Desa Blahbatuh dalam menginput data melalui web pada banjar yang sudah ada seperti banjar tubuh dan satria. Kegiatan pengabdian masyarakat telah terlaksana dengan baik, lancar serta mendapat respon yang positif dari masyarakat. Program ini terealisasi 100%, penginputan data penduduk sesuai dengan waktunya.

Referensi

LPPM (2023) Buku Panduan Pengabdian Masyarakat Universitas Mahasaraswati Denpasar. Denpasar.

A.B Wahyu Tisno Atmojo, Erick Dazki, “Sistem Informasi Pengelolaan Data Penduduk Desa Parakanlima Sukabumi Berbasis Web,”2019.

Simarmata., “Pengertian Aplikasi Web atau Web Applications”, 2018.

Husain, Ahmad, Herlinda, Nurdiansah, “Implementasi WEB Pada Sistem Informasi Pengolahan Data Penduduk. Seminar Ilmiah Informasi dan Teknologi Infromasi 13 (1), 53-59, 2024.

Unduhan

Diterbitkan

2024-06-15

Cara Mengutip

Adiyadnya, M. S. P. ., Arta, I. K. D. K. ., & Anggaraeni, R. D. . (2024). IMPLEMENTASI SISTEM PENGINPUTAN DATA PENDUDUK DESA BLAHBATUH PADA BANJAR TUBUH DAN BANJAR SATRIA. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA), 3(1), 594–597. Diambil dari https://e-journal.unmas.ac.id/index.php/seminarfeb/article/view/9401