UPAYA PENINGKATAN KUALITAS PELAYANAN PETUGAS KESEHATAN DI NIKI DIAGNOSTIC CENTER DENPASAR
Kata Kunci:
Covid-19, Tenaga kesehatan, Edukasi, PelayananAbstrak
Covid-19 merupakan masalah kesehatan global yang melanda berbagai lini kehidupan masyarakat. Transmisi penularan covid-19 pada tenaga kesehatan menjadi isu penting di era pandemi covid-19 ini. Oleh karena itu perlu dilakukan upaya-upaya untuk melakukan pencegahan bagi tenaga kesehatan agar tetap dapat melakukan pelayanan kesehatan tetapi terlindungi dan terjamin keselamatannya sebagai upaya untuk meminimalisir risiko tertular virus covid-19. Terlepas dari segala masalah diatas, tenaga kesehatan memiliki kewajiban untuk tetap memberikan pelayanan kesehatan kepada pasien. Sesuai dengan sumpah profesi dan kode etik kedokteran yang berlaku untuk dokter dan perawat harus senantiasa mengutamakan kesehatan pasien dengan memperhatikan kepentingan masyarakat dan wajib memberikan pelayanan secara kompeten, serta mempergunakan seluruh keilmuan dan ketrampilannya untuk kepentingan manusia. Sementara itu kualitas pelayanan merupakan pengukur seberapa tinggi layanan tersebut dalam memenuhi atau melebihi harapan pelanggan secara tetap. kualitas pelayanan dan pengalaman konsumen secara bersamaan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan konsumen. Dengan demikian Dalam meningkatkan kualitas pelayanan tidak hanya saja dilakukan ketika bertatap muka secara langsung, tetapi bisa melalui telepon, email dan media sosial.
Referensi
Darmini, N. K. S., & Gorda, A. A. N. O. S. (2021). Menyigi Kualitas Pelayanan Kesehatan di Puskesmas pada Era Pandemi. Jurnal Binawakya, 16(2), 6347–6361. http://ejurnal.binawakya.or.id/index.php/MBI/article/view/1241.
Gomoi, N. J., Tampi, J. R. E., & Punuindoong, A. Y. (2021). Pengaruh Kualitas Pelayanan dan Pengalaman Konsmen terhadap Kepuasan Konsumen (Pasien) Rawat Inap Irina C Rumah Sakit Umum Pusat Prof. Dr. R. D. Kandou Manado. Jurnal Produductivity, 2(6), 507–510. https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/productivity/article/view/36361.
Hendrastutik Apriningsih (2020). Pencegahan penularan covid-19 pada tenaga kesehatan di rumah sakit universitas sebelas maret
Keputusan Menteri Kesehatan No. HK.01.07/Menkes/413/2020 tentang Pedoman Pencegahan dan Pengendalian Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). 13 Juli 2020.
Pramono, A. Y. (2019). Analysis of Service Quality Based on Patient’S Assessment and Expectation in Mother and Child Hospital of Surabaya. Jurnal Administrasi Kesehatan Indonesia, 7(2), 199–206. https://doi.org/10.20473/jaki.v7i2.2019.199- 206.
Puspitawati, N. M. D., & Atmaja, N. P. C. D. (2021). How Job Stress Affect Job Satisfaction and Employee Performance in Four-Star Hotels. International Journal of Applied Business and International Management (IJABIM), 6(2), 25-32.
Siboro, R M, and S Suhardi. 2020. Pengaruh Kepuasan Pelanggan, Kepercayaan Pelanggan, Dan Kualitas Pelayanan Terhadap Loyalitas Pelanggan Dalam Penggunaan Tokopedia Di Batam. Jurnal Ekuivalensi 6(1).
Yadav T, Saxena SK. 2020. Transmission Cycle of SARS-CoV and SARS-CoV-2, Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Published 2020 Apr 30. doi:10.1007/978- 981-15-