PENDAMPINGAN PENINGKATAN PEMASARAN MELALUI MEDIA SOSIAL AKIBAT COVID-19 PADA UMKM “ANEKA CAMILAN BU ERA” DI DENPASAR

Penulis

  • I Nyoman Resa Adhika Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ni Made Irma Widyasari Universitas Mahasaraswati Denpasar

Kata Kunci:

Pemasaran, Promosi, Evaluasi

Abstrak

Aneka Camilan Bu Era merupakan usaha dagang yang bergerak pada bidang produksi dan pemasaran aneka camilan. UMKM ini mulai berdiri pada tahun 2012 yang terletak di Jl. Nangka Selatan No. 138 Denpasar, yang saat ini memiliki 2 karyawan. Metode yang digunakan untuk peningkatan pemasaran melalui media sosial akibat Covid-19 pada UMKM Aneka Camilan Bu Era di Denpasar adalah pendampingan dan pengawasan. Menginat salah satu permasalahan yang terungkap dari hasil observasi yang dilaksanakan di UMKM ini mengenai sarana pemasaran yang sangat kurang sehingga menyebabkan produk yang dihasilkan kurang diketahui oleh masyarakat. Dalam rangka dapat memberikan informasi kepada masyarakat dan mengembangkan UMKM ini, maka perlu diberikan pendamping untuk meningkatkan pemasaran produk agar penjualan lebih meningkat.

Referensi

Arta, K. B. D. & Dewi, L. G. K. (2021). Membantu Meningkatkan Penjualan Produk UMKM Masyarakat di Masa Pandemi Melalui Bisnis Online. Singaraja. PARTA: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1 No 1

Adnyani, N. K. S. & Agustini, D. A. E. (2020). Digitalisasi Sebagai Pemulihan Perekonomian di Sektor Kerajinan Dalam Mendukung Kebangkitan UMKM di Provinsi Bali. Singaraja. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Media Ganesha FHIS Volume 1 Nomor 2 Tahun 2020 P-ISSN: 2723 – 231X , E-ISSN: -

Hutami, L. T. H., Cahya, A. D. & Ibrahim, M. M. (2022). Pelatihan Bisnis Donat Serta Paparan Strategi Pemasaran Digital dan Pengembangan Wirausaha pada Masa Pandemi di Dusun Sendangmulyo. Yogyakarta. Jurnal BUDIMAS (ISSN:2715-8926) Vol. 04, No. 01, 2022

Marantika, A., Hasan, S. & Apriani, E. (2021). Pendampingan Peningkatan Pemasaran Usaha UMKM Melalui Media Online di Kabupaten Kampar : Strategi Masa Pandemi Covid-19. Lampung. Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat, 2021, 1 (1), 28.

Astiti, N. P. Y., Permana, T. W. W. P. & Novarini, N. N. A. (2021). Penanggulangan Dampak Sosial dan Ekonomi Akibat Covid – 19 pada UMKM Ketut Kertayasa di Desa Carangsari. Badung. Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1, No. 2 E-ISSN: 2776-6535.

Unduhan

Diterbitkan

2023-01-11

Cara Mengutip

Adhika, I. N. R., & Widyasari, N. M. I. (2023). PENDAMPINGAN PENINGKATAN PEMASARAN MELALUI MEDIA SOSIAL AKIBAT COVID-19 PADA UMKM “ANEKA CAMILAN BU ERA” DI DENPASAR. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA), 1(2), 1044–1049. Diambil dari https://e-journal.unmas.ac.id/index.php/seminarfeb/article/view/5864