PENGARUH KOMPENSASI DAN KOMITMEN ORGANISASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. NICEPRO MEGATAMA

Authors

  • Eri Pranata Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Luh Kadek Budi Martini Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Nyoman Mustika Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Kompensasi, Komitmen Organisasi, Kinerja Karyawan

Abstract

Sumber daya manusia sebagai salah satu fungsi perusahaan harus memiliki kinerja yang baik. Sumber daya yang dimiliki oleh perusahaan seperti modal, metode dan mesin tidak bisa memberikan hasil yang optimum apabila tidak didukung oleh sumber daya manusia yang mempunyai kinerja yang optimum yang saling berkaitan dan terhubung satu dengan yang lainnya. Pemanfaatan sumber daya manusia harus dikelola dengan baik, mengingat sumber daya manusia merupakan bagian dari fungsi perusahaan yang dapat memberikan kontribusi untuk menunjang efektivitas dan efisiensi dari perusahaan, sehingga tercapainya tujuan perusahaan. kinerja karyawan/pegawai dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor yaitu kompensasi dan komitmen organisasi terhadap kinerja karyawan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi dan komitmen organisasi secara simultan dan parsial terhadap kinerja karyawan pada PT. Nicepro Megatama jumlah sempel penelitian adalah 30 oramg. Penentuan sempel menggunakan metode penelitian sensus dimana semua populasi dijadikan sempel. Alat analisis yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian yang diperoleh variabel Kompensasi berpengaruh positif terhadap kinerja karywan pada PT. Nicepro Megatama sebesar 0,663 dan komitmen organisasi berpengaruh positif terhadap kinerja karyawan pada PT. Nicepro Megatama sebesar 0,384. Hal ini dibuktikan dengan hasil uji t Kompensasi adalah 0,663, hasil uji t komitmen organisasi adalah 0,384.

Downloads

Published

2020-12-30

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)