PENGGUNAAN APLIKASI QUIZZIZ BAGI GURU-GURU SD SARASWATI 4 DENPASAR

Authors

  • I Gde Putu Agus Pramerta
  • AnakAgung Putu Arsana
  • Luh Ketut Sri Widhiasih
  • PutuAyu Paramita Dharmayanti

Keywords:

sekolah dasar, pelatihan, aplikasi Quizziz

Abstract

Program pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk melatih guru-guru sekolah dasar (SD)
Saraswati 4 Denpasar, Kelurahan Renon, Bali dalam menggunakan aplikasi Quizziz. Berkaitan dengan
adanya tuntutan dalam hal pengembangan keterampilan diri untuk menggunakan aplikasi, sebagian besar
guru mengalami kendala untuk menggunakan aplikasi-aplikasi yang dapat menunjang proses pembelajaran.
Guru-guru belum secara aktif dan optimal dalam penggunaan media pembelajaran berbasis aplikasi,
khususnya Quizziz. Aplikasi ini dipilih untuk dilatih kepada guru-guru karena dapat dimanfaatkan oleh
guru-guru untuk memberikan materi pembelajaran dalam bentuk kuis interaktif yang menarik dan
menyenangkan. Pelatihan ini melibatkan sejumlah 25 orang guru-guru kelas I sampai kelas VI. Pelatihan
diawali dengan penjelasan umum terkait aplikasi Quizziz yang kemudian dilanjutkan dengan teknis
penggunaan. Pelatihan dilaksanakan secara luring di aula sekolah dan secara langsung menggunakan
handphone masing-masing guru. Hasil dari pelatihan ini yaitu guru-guru mampu menggunakan aplikasi
Quizziz dan membuat konten sederhana sesuai dengan mata pelajaran yang diampu. Dari hasil observasi
ditemukan bahwa guru-guru terlibat secara aktif bertanya dan menggunakan aplikasi tersebut. Dengan kata
lain, sikap positif ditunjukkan oleh guru-guru terhadap pelatihan penggunaan aplikasi Quizziz.

Downloads

Published

2024-01-05

Issue

Section

Articles