PENGENALAN BAHASA INGGRIS TERHADAP SISWA MELALUI PROGRAM HIMA MENGAJAR DI SMPN 34 BANDAR LAMPUNG

Authors

  • Silvia Maharani Universitas Teknokrat Indonesia
  • Suprayogi Suprayogi Universitas Teknokrat Indonesia
  • Abiyyu Ikbarfikri Khairullah Universitas Teknokrat Indonesia
  • Abelia Silvana Zulva Universitas Teknokrat Indonesia
  • Reza Adha Putra Universitas Teknokrat Indonesia

Keywords:

siswa SMP, pembelajaran bahasa Inggris, percakapan

Abstract

Tujuan dari program pengabdian kepada masyarakat ini adalah untuk memperkenalkan Bahasa Inggris bagi siswa kelas VII SMP Negeri 34 Bandar Lampung melalui "HIMA Mengajar". Kegiatan ini dilakukan berdasarkan masalah yang dihadapi yakni, mayoritas siswa kelas VII sebelumnya tidak memiliki kesempatan untuk memperoleh pembelajaran Bahasa Inggris di tingkat Sekolah Dasar. Melalui kegiatan ini, siswa tidak hanya memperoleh pengetahuan Bahasa Inggris tetapi juga merangsang minat mereka dalam mempelajari dan menggunakan bahasa tersebut. Dengan melibatkan siswa dalam kegiatan ini, program "HIMA Mengajar" membantu dalam mendeteksi minat siswa terhadap Bahasa Inggris yang sebelumnya. Hasil dari kegiatan ini menunjukkan bahwa siswa-siswi perlu diperkenalkan bahasa Inggris dengan cara yang menyenangkan dan berfokus pada praktik.

Downloads

Published

2024-01-05

Issue

Section

Articles