EDUKASI GOOGLE CLASSROOM UNTUK SISWA SMP DI DESA ADAT SUKAWATI

Authors

  • Anak Agung Putu Arsana Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Cokorda Javandira Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Anak Agung Inten Paraniti Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ni Nyoman Atik Dwiputri Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Made Suryana Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

teknologi, online learning, Google classroom

Abstract

Kemajuan teknologi informasi dan komunikasi berkembang sangat pesat dari masa ke masa. Hal ini berdampak secara tidak langsung dalam bidang pendidikan. Masuknya virus corona (Covid-19) di Indonesia menyebabkan dunia pendidikan mengalami pergeseran dalam pelaksanaan pembelajaran Salah satu media online yang dapat digunakan dalam proses pembelajaran adalah google classroom. Tujuan kegiatan pengabdian masyarakat ini adalah untuk memberikan pengetahun tentang pemanfaatan google classroom dalam proses pembelajaran, khususnya untuk peserta didik di Desa Sukawati, Kecamatan Sukawati Kabupaten Gianyar. Tujuan ini merupakan solusi untuk kendala pembelajaran yang dihadapi oleh siswa SMP di Desa Adat Sukawati selama proses pembelajaran online. Siswa merasa kesulitan dan belum terlalu memahami penggunaan aplikasi belajar online di masa peralihan Covid-19 ini. Adapun metode yang digunakan dalam pelaksanaan setiap proker pada kegiatan edukasi dan simulasi pembelajaran online dengan media google classroom meliputi metode observasi, metode wawancara, dan metode Edukatif. Simpulan program pengabdian pada masyarakat ini adalah kegiatan edukasi dan simulasi pembelajaran online dengan media google classroom pada siswa SMP di masa covid-19 di desa adat Sukawati telah berhasil terlaksana 100%.

Downloads

Published

2024-01-05

Issue

Section

Articles