PENERAPAN SISTEM INFORMASI DESA UNTUK PROMOSI HASIL PERTANIAN DI DESA TEGAL MAJA, LOMBOK UTARA

Authors

  • Apriani Universitas Bumigora
  • Isra Dewi Kuntary Ibrahim Universitas Bumigora
  • Lalu Danu Prima Arzani Universitas Bumigora
  • Ni Gusti Agung Gde Eka Martiningsih Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Ketut Sumantra Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Sistem, Informasi, Desa, Tegal, Maja

Abstract

Perkembangan desa tidak terlepas dari perkembangan teknologi informasi, mulai dari pemanfaatan smartphone sampai pemanfaatan internet yang bertujuan untuk membantu masyarakat kota sampai masyarakat pedesaan, salah satunya sistem informasi. Sistem Informasi di Desa Tegal Maja sudah ada yaitu dalam bentuk website desa tetapi masih terbatas informasi profil desa saja.Website desa Tegal Maja ada beberapa menu yang disediakan yaitu Beranda, Berita Desa, Produk Desa, Agenda desa, Peraturan Desa, laporan Desa ,Panduan layanan Desa, Power Up dan Form Data PMI.Dari beberapa menu tersebut yang aktif hanya menu Beranda saja yang isinya menampilkan profil desa,sementara yang lainnya belum ada.Masyarakat tani di Desa Tegal Maja hanya menjual hasil panen kakaonya kepada pengepul karena akses informasi terkait harga jual kakao masih minim. Selain itu kurangnya pemahaman masyarakat dan aparatur desa terkait teknologi informasi menyebabkan pelayanan kepada masyarakat tiddak optimal. Dari beberapa permasalahan di atas maka perlu dibentuk sistem informasi desa yang memuat seluruh informasi tentang desa. Beberapa informasi penting yang akan dibuat nanti ke dalam sistem informasi desa adalah data desa, data pembangunan desa serta informasi terkait pemanfaatan lahan pertanian dan perkebunan , cara pengolahan pasca panen kakao serta dijadikan sebagai media promosi pemasaran untuk tanaman kakao. Berikut metode yang digunakan untuk pelatihan sistem informasi desa adalah tahap survei awal untuk mengetahui tingkat pengetahuan peserta khususnya perangkat desa dan masyarakat Desa Tegal Maja, kedua tahap pengembangan sistem informasi desa menggunakan metode waterfall dimulai dengan tahap requirement analysis, tahap design, development, testing dan maintenance dan berikutnya adalah tahap pelatihan dan mengimplementasikan sistem informasi desa kepada perangkat desa beserta masyarakat desa sekitranya.

Downloads

Published

2024-01-05

Issue

Section

Articles