PENGEMBANGAN PELATIHAN KETERAMPILAN BERBICARA SISWA BERBASIS LIVING VALUES DI YAYASAN KARUNA BALI, UBUD

Authors

  • I Putu Andri Permana Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ida Bagus Gde Nova Winarta Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Made Yogi Marantika Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Pelatihan, Keterampilan Berbicara, Living Values

Abstract

Artikel ini merupakan gambaran kegiatan Pengabdian Masyarakat yang dilakukan untuk melatih kepercayaan diri para siswa Yayasan Karuna Bali Ubud dalam menggunakan Bahasa Inggris,

khususnya kemampuan berbicara (speaking skill) dengan tujuan pelatihan keahlian khusus serta pengembangan kemampuan dan keterampilan Bahasa Inggris yang belum dimiliki oleh mereka. Penelitian ini mengimplementasikan metode evaluasi kualitatif dengan mengevaluasi program atau perencanaan yang dilakukan dalam melatih kepercayaan diri siswa. Hal ini dilakukan dengan melihat hasil angket dari survei awal terhadap para siswa yang kemudian dilakukan dalam dua fase, yaitu fase ‘free speaking’ yang mana mereka bebas menentukan topik dan berbicara di depan kelas tanpa ada penilaian atau judgement. Selanjutnya, fase kedua ‘judgement with values’ dilakukan dengan mekanisme penilaian meskipun langsung diberikan di dalam kelas saat siswa-siswa tersebut selesai berbicara, tetap dalam ranah nilai atau ‘living values’ yang menjadi dasar pelaksanaan PBM di Yayasan ini. Selama proses berlangsungnya kedua fase ini, data juga diambil melalui angket yang diberikan kepada para siswa serta dari lembar penilaian kemampuan berbicara Bahasa Inggris yang difokuskan pada kelancaran atau kefasihan ‘fluency’. Kegiatan ini pada akhirnya cukup membawa dampak positif terhadap kepercayaan diri mereka dan benar mampu mengurangi rasa takut ataupun malu jika melakukan kesalahan ketika harus berbicara dalam Bahasa Inggris di depan kelas.

Downloads

Published

2022-01-12

Issue

Section

Articles