PROMOSI KESEHATAN (PERILAKU HYGNE PADA REMAJA PUTRI DAN PENGGUNAAN OBAT RASIONAL DI MASYARAKAT)
Keywords:
penggunaan obat rasional; perilaku hygine; promosi kesehatanAbstract
ABSTRAK
Latar belakang dalam pengabdian ini adalah bagaimana pentingnya promosi kesehatan dimana tujuan utamanya untuk menciptakan masyarakat yang sadar akan kesehatan dan merupakan salah satu upaya untuk memberikan pesan-pesan tentang kesehatan kepada kelompok masyarakat agar masyarakat dapat menerapkan perilaku hidup sehat dan penggunaan obat yang rasional. Salah satu kelompok masyarakat adalah siswa siswi SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt Buleleng, dimana kelompok remaja diharapkan dapat menjadi penerus informasi kesehatan kepada keluarga dan masyarakat disekitarnya. Metode pada pengabdian ini adalah dengan melakukan promosi kesehatan secara online dengan menggunakan google meet dengan siswa siswi di SMK Kesehatan Karya Usadha Seririt Buleleng dimana materi dari pengabdian ini adalah tentang perilaku hygine, pemilihan kosmetika yang aman dan penggunaan obat rasional pada pengobatan sendiri di keluarga secara khusus dan secara umum di masyarakat dan pemilihan kosmetika yang aman. Hasil dalam pengabdian ini adalah peningkatan pengetahuan dan pemahaman akan informasi dan edukasi pada kesehatan organ reproduksi, mengetahui gangguan-gangguan kesehatan yang disebabkan oleh kurangnya menjaga kebersihan organ reproduksi dan perawatan luar badan, pemilihan kosmetika yang aman dan penggunaan obat yang rasional untuk pengobatan sendiri yang dapat dinilai dari hasil pretest dan post test siswa.