Strategi Digital Marketing Dalam Meningkatkan Jangkauan Pasar Bagi UMKM

Authors

  • Ni Putu Yeni Astiti Universitas Mahasarasawati Denpasar
  • I Nyoman Jayanegara Institut Bisnis dan Teknologi Indonesia
  • I Made Suryana Dwipa Universitas Mahasarasawati Denpasar

Keywords:

Dulang, UMKM, Pemasaran Digital, Iklan

Abstract

Bali yang terkenal dengan pariwisata juga berdampak pada peningkatan permintaan dulang. Hotel di Bali sering menghadirkan budaya lokal seperti dalam penyajian makanan atau sebagai souvenir. Permintaan yang meningkat tentunya diikuti dengan meningkatnya jumlah pemilik usaha kerajinan dulang. Salah satu pemilik usaha dulang di desa Bersela bapak I Wayan Suwena memulai usaha tahun 2018, sebelumnya bapak I Wayan Suwena bekerja pada salah satu usaha dulang. Salah satu permasalahan yang dihadapi pemilik adalah pemasaran, kegiatan pemasaran produk yang dilakukan selama ini masih konvensional dan sederhana. Kegiatan pengabdian difokuskan pada perancangan pembuatan media promosi sebagai upaya mengatasi permasalahan pemasaran konvensional yang selama ini dilakukan oleh pemilik usaha. Kegiatan pengabdian ini adalah pembuatan iklan promosi, yaitu proses mewujudkan rancangan desain yang telah disusun pada tahap sebelumnya menjadi produk promosi yang siap digunakan. pelaksanaan promosi melalui iklan berbayar (paid ads) di media sosial Instagram dan TikTok. Tujuan utamanya adalah memperluas jangkauan pemasaran, meningkatkan visibilitas produk, dan menjangkau audiens yang lebih luas secara cepat dan terukur.

Downloads

Published

2025-12-18

Issue

Section

Articles