PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL DALAM UPAYA PROMOSI SERTA KONSERVASI BUDAYA LOKAL NUSANTARA

Penulis

  • I Putu Nugraha Adi Putra Yasa
  • Ni Kadek Intan Dwi Cahyani
  • I Putu Ade Mahendra Putra Pratama
  • Dr. Ni Made Dwi Puspitawati, S.E., M.M

Kata Kunci:

Media Sosial, Budaya, Konservasi

Abstrak

Media sosial merupakan suatu platform penyebaran informasi tercepat. Di era sekarang ini, media sosial juga memberikan dampak terhadap mudahnya penetrasi budaya asing ke Indonesia. Dalam upaya pelestarian kebudayaan lokal Indonesia, media sosial dapat menjadi sarana yang cukup efektif. Dengan itu, perlu dilakukannya penelitian untuk mengkaji manfaat media sosial dalam rangka mempromosikan dan menjaga keberlangsungan budaya lokal Nusantara. Kebudayaan merupakan warisan negara yang harus dilestarikan agar tetap bertahan di era globalisasi saat ini. Kebudayaan sendiri didefinisikan sebagai keseluruhan aktivitas manusia yang meliputi pengetahuan, kepercayaan, seni, moral, hukum, adat-istiadat dan lainnya. Kebudayaan ini tentu harus mendapatkan tindakan konservasi dari negara kita sendiri mengingat nilai-nilai nasionalisme yang terkandung di dalamnya. Kegiatan konservasi sendiri berarti tindakan pelestarian yang dilakukan untuk mempertahankan kebudayaan lokal. Pelestarian ini dilakukan dengan memanfaatan media sosial sebagai sarana promosi bagi kebudayaan lokal di Indonesia. Metode dalam artikel ini menggunakan penelitian kualitatif dengan jenis ulasan naratif (narrative review). Media sosial sebagai sarana pelestarian kebudayaan Indonesia yang memiliki tingkat efisiensi tinggi dalam penyebaran informasi telah menjadi suatu kebutuhan bagi masyarakat setiap harinya. Media sosial memiliki banyak fitur yang membuat penggunanya merasa nyaman saat digunakan dimanapun. Media sosial merupakan sebuah sarana atau wadah digunakan untuk mempermudah interaksi diantara sesama pengguna dan mempunyai sifat komunikasi dua arah. Selain sebagai sarana komunikasi, media sosial juga bisa menjadi sarana edukasi di era modern saat ini. Tentu, ini akan memberikan dampak positif apabila digunakan dengan bijak dan cermat. 

Unduhan

Diterbitkan

2024-03-29