PEMANFAATAN MEDIA SOSIAL YOTUBE DAN INSTAGRAM SEBAGAI SARANA PELESTARIAN BUDAYA DAN LINGKUNGAN DALAM MEWUJUDKAN INDONESIA EMAS

Penulis

  • Ni Wayan Jantina
  • Ni Made Listiyani
  • Ni Kadek Ninuk Purwani
  • Tiara Carina, S.Psi., M.M

Kata Kunci:

media sosial, budaya, instagram, youtube

Abstrak

Perkembangan teknologi media baru selalu memberikan penawaran inovasi terbaru bagi seluruh penggunanya. Salah satu pengaruh yang paling dekat dengan masyarakat dalam perkembangan media baru ini yaitu perkembangan pada media sosial. Penggunaan media sosial beberapa tahun terakhir ini meningkat pesat. Bagi jutaan warga dunia, layanan yang disediakan situs-situs seperti itu telah menjadi bagian dalam kehidupan sehari-hari. Kekuatan media sosial untuk menjaring teman maupun follower memberikan kekuatan baru untuk mengangkat kembali budaya lokal, memunculkan potensi budaya dan melestarikan nilai-nilai budaya yang selama ini mulai luntur, sehingga informasi mengenai budaya lokal dapat diperoleh dengan mudah melalui media sosial. Dari jumlah seluruh pengguna internet yang ada di Indonesia, Youtube merupakan media sosial yang paling banyak diakses di Indonesia. Dengan kondisi ini dapat disimpulkan bahwa pemanfaatan instagram dan youtube di Indonesia cukup tinggi. Pada penelitian ini menggunakan jenis atau pendekatan penelitian Studi Kepustakaan. Studi pustaka atau kepustakaan dapat diartikan sebagai serangkaian kegiatan yang berkenaan dengan metode pengumpulan data pustaka, membaca dan mencatat serta mengolah bahan penelitian.Teknologi kini menjadi sebuah hasil inovasi perkembangan kecerdasan manusia yang harus ditanggapi secara baik, jika tidak akan menimbulkan permasalahan sosial yang akan merambah pada jati diri dan identitas bangsa Indonesia yang berbudaya.Pulau Bali merupakan salah satu provinsi yang ada di Indonesia. Budaya yang dimiliki oleh masyarakat di provinsi Bali yang sangat beragam sayang sekali apabila tidak diperkenalkan kepada masyarakat yang ada diluar. Dalam hal ini, Pemerintah dan juga masyarakat terutama anak muda yang lebih terbiasa dengan teknologi memiliki peran dalam memperkenalkan serta melestarikan budaya yang ada di Provinsi Bali dengan menggunakan teknologi informasi khususnya media sosial.

Unduhan

Diterbitkan

2023-04-19