PERAN ARTIFICIAL INTELLIGENCE (AI) DALAM PEMBELAJARAN BERBASIS TEKNOLOGI DI ERA DIGITALISASI PENDIDIKAN
Abstrak
Perkembangan teknologi di dunia pendidikan saat ini semakin pesat, hal ini
didukung dengan teknologi canggih yang dapat mendukung proses pembelajaran di
era digital, salah satu dari perkembangan teknologi itu adalah kecerdasan buatan
atau Artifical Intelligence (AI). Perkembangan artificial intellegent (AI) telah
mengalami pertumbuhan pesat dalam waktu singkat. Artificial Intelligence (AI)
merupakan teknologi yang semakin berkembang dan berperan penting dalam
berbagai bidang, termasuk sistem pendidikan. AI dapat meningkatkan efisiensi dan
efektivitas sistem pendidikan. Penelitian ini membahas tentang peran kecerdasan
buatan dalam meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem pendidikan, dengan
menggunakan database artikel Google Scholar yang dipublikasikan pada tahun
2022-2024. Metode ini digunakan untuk mengumpulkan dan menganalisis
informasi terkait topik ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kecerdasan buatan
dapat meningkatkan efisiensi dan efektivitas sistem pendidikan dengan cara
mempercepat dan memudahkan proses pembelajaran, memberikan rekomendasi
personalisasi, serta memprediksi perilaku siswa dan meningkatkan manajemen
data.
Kata Kunci: Artificial Intelegent (AI), Pendidikan, Pembelajaran, dan Teknologi.
