BAKTI SOSIAL PELAYANAN KESEHATAN PADA KASUS NYERI PUNGGUNG BAWAH KRONIS DI KOMUNITAS YOGA DHSP BALI, BANJAR SINGIN, SELEMADEG, KABUPATEN TABANAN
Kata Kunci:
Nyeri punggung bawah, pelayanan kesehatan, hipertensi, diabetes melitusAbstrak
Nyeri punggung bawah (low back pain) merupakan salah satu masalah kesehatan yang banyak dialami oleh masyarakat, yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan menurunkan kualitas hidup. Kegiatan pengabdian kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman dan pengetahuan masyarakat mengenai penyebab, pencegahan, serta penanganan nyeri punggung bawah.Kegiatan ini dilaksanakan di Komunitas Yoga DHSP Bali Banjar Singin, Selemadeg, Kabupaten Tabanan pada dengan melibatkan 23 peserta dari berbagai kalangan. Metode yang digunakan dalam kegiatan ini meliputi pemeriksaan kesehatan, pemberian obat-obatan, serta sesi komunikasi, informasi, dan edukasi. Pemeriksaan kesehatan meliputi pemeriksaan tanda vital, status umum, klinis neurologis terutama menilai skala nyeri pinggang bawah, kelainan musculoskeletal, keterlibatan nervus ischiadikus, dan kondisi medis lain yang terkait seperti riwayat hipertensi dan diabetes tipe 2. Tujuan PKM ini untuk mengurangi keluhan nyeri berupa berkurangnya skala nyeri 50% dan mencegah kekambuhan nyeri punggung bawah agar tidak menjadi kronis.