PERLINDUNGAN HUKUM TERHADAP KONSUMEN DALAM TRANSAKSI JUAL BELI GADGET BEKAS (Studi Pada Toko Joy Phone Gianyar Bali)

Authors

  • Ida Bagus Gede Praditya Maha Nugraha Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Wayan Gde Wiryawan Fakultas Hukum Universitas Mahasaraswati Denpasar

Abstract

Penelitian ini merupakan penelitian hukum empiris. Penelitian hukum empiris adalah penelitian yang berfungsi untuk melihat hukum dalam artian nyata dan meneliti keberlakuan hukum di dalam masyakat merupakan penelitian penafsiran sebagai peristiwa empiris atau nyata dengan melakukan pengamatan dalam keadaan yang sesungguhnya. Sumber data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu teknik wawancara (interview) dan teknik studi perpustakaam (library research). Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis deskriptif kualitatif. Pelaksanaan perlindungan hukum terhadap konsumen dalam transaksi jual beli gadget bekas (second) di Toko Joy Phone belum sesuai dengan ketentuan pasal 7 ayat (b) Undang-undang Nomor 8 Tahun 1999 Tentang Perlindungan Konsumen. Hal ini dapat dilihat dari belum adanya penyampaian

 

 

 

informasi produk dan prosedur penggunaan garansi kepada konsumen sehingga menyebabkan tidak semua konsumen memahami tentang produk dan garansi produk. Pertanggungjawaban pelaku usaha terhadap jaminan garansi dalam melakukan transaksi jual beli gadget bekas (second) di Toko Joy Phone telah dilakukan tetapi belum sesuai dalam pemberian garansi bagi setiap produk gadget yang dijual. Toko Joy Phone memberikan jaminan garansi belum sesuai dengan Pasal 25 Undang-Undang Perlindungan Konsumen dan melanggar Pasal 2 ayat (1) Permendag Nomor 19/M-Dag/Per/5/2009 yang mewajibkan produk telematika dan elektronika dilengkapi dengan kartu jaminan/garansi purna jual.

References

Buku

Salim HS, Erlis Septiana Nurbani, 2014, Penerapan Teori Hukum Pada Penelitian Tesis dan Disertasi, PT. Raja Grafindo Persada, Jakarta.

Jurnal

Adnyani, Desak Komang Sri dan I Wayan Gde Wiryawan, 2021, Pelaksanaan Perlindungan Hukum Terhadap Pekerjaan Tanpa Perjanjian Kerja Tertulis Di PT. Sukamulia Mandiri Agung Cabang Bali, Jurnal Hukum Mahasiswa, Universitas Mahasaraswati Denpasar, Vol 1, No 2, Hlm 68-82

Gusti Ayu Sandrina, 2023, Perlindungan Hukum Bagi Konsumen Terhadap Ketidaksesuaian Kualitas Barang Yang Dibeli Pada Aplikasi Belanja Tiktok Shop, Jurnal Kertha Semaya, Universitas Udayana, Volume 11, Nomor 3, ISSN: 2303-0569, hlm 489.

Heldya Natalia Simanullang, 2017, Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Transaksi E-Commerce, Jurnal Ilmu Hukum, Universitas Riau, Volume 1, Nomor 1, P-ISSN: 2580-7447/E-ISSN: 2580-7455, hlm 114.

I Putu Sika Adi Putra dan I Gede Artha, 2020, Perlindungan Hukum Bagi Konsumen Pembeli Barang Online Yang Tidak Sesuai Dengan Yang Ditawarkan, Volume 8, Nomor 6, ISSN: 2303-0569, hlm 1075.

Peter Mahmud Marzuki, 2015, Penelitian Hukum, Kencana, Jalarta, hlm 35

Puteri Asyifa Octavia Apandy, Melawati dan Panji Adam, 2021, Pentingnya Hukum Perlindungan Konsumen Dalam Jual Beli, Jurnal Manajemen dan Bisnis, Universitas Islam Bandung, Volume 3, Nomor 1, p-ISSN: 2715-0127, e-ISSN: 2715-0135, hlm 12.

Ratna Indah Lestari, Nur Wulan Suci dan Eka Maisara Amalia, 2022, Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Yang Terlibat Dalam Transaksi Jual Beli Pada Media Sosial Instagram, Jurnal Imu Hukum Fakultas Hukum Dan Ilmu Sosial, Universitas Islam Negeri Sunan Ampel Surabaya. Volume 5, No 2, ISSN Online 2620-4959, ISSN Print: 2620-3715, hlm 201.

Roberto Ranto, 2019, Tinjauan Yuridis Perlindungan Hukum Terhadap Konsumen Dalam Transaksi Jual Beli Melalui Media Elektronik, Jurnal Ilmu Hukum, Magister Ilmu Hukum Universitas Kristen Satya Wacana, Volume 2, Nomor 2, ISSN 2344-0122, hlm 147.

Downloads

Published

2023-10-31