MEMBANGUN SEMANGAT BELAJAR SEBAGAI PERTAHANAN DISIPLIN WAKTU DAN PRODUKTIVITAS BELAJAR DI MASA PANDEMI BAGI PARA MURID DENGAN MENGADAKAN KELAS BERBAGI ILMU DI DESA PELIATAN

Authors

  • Ni Putu Ayu Damayanti Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Made Diarta Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Nyoman Suwandi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Covid-19, Penyuluhan, Pendampingan, belajar berbagi ilmu

Abstract

Desa Peliatan merupakan Desa yang berada di Kecamatan Ubud , Kabupaten Gianyar, Provinsi Bali, Secara geografis, Desa ini membujur dari utara ke selatan dan merupakan Desa yang berada di dataran rendah sekitar 300-400 meter diatas permukaan laut, dimana luas wilayah Desa Peliatan mencapai 493.00 ha/m2. Desa Peliatan terkenal sebagai gudang seni di Kabupaten Gianyar disamping itu masyarakatnya juga masih ada yang menjadi petani serta berusaha sebagai pedagang termasuk pasar moderan sepert Ruko-ruko. Dimasa Pandemi covid 19, dampak yang paling dirasakan adalah dibidang pendidikan karena semua proses Belajar Mengajar dilaksanakan secara daring (dalam jaringan) atau online, dan sebagian besar peserta didik masih belum siap spenuhnya dengan kondisi seperti ini. Untuk itu dalam program Pengabdian Masyarakat ini kami lakukan di Desa Peliatan menyasar dibidang pendidikan karena minimnya pemahaman para orang tua dalam menggunakan media belajar online, sulitnya memahami materi yang disampaikan oleh para guru sehingga siswa cenderung mengabaikan materi serta siswa tidak menggunakan waktu belajar dengan baik. Tujuan dilakukan Pengabdian ini adalah untuk Memberikan edukasi kepada orang tua siswaktentang penggunaan aplikasi belajar, menciptakan kelas Belajar Berbagi Ilmu serta mengabdi sebagai fasilitator bagi para siswa. Metoda yang di gunakan adalah dengan cara memberikan penyuluhan dan menciptakan Kelas Berbagi Ilmu serta melaksanakan pendampingan kepada siwa. Hasil kegiatan ini menjadikan pasa siswa dalam kelas belajar berbagi ilmu selalu menghasilkan kepuasan tersendiri dan mereka lebih bisa memahami materi pelajaran yang disampaikan oleh guru di sekolah melalui daring dan orang tua bisa memahami kebutuhan anak-anak mereka dalam pembelajaran daring dimasa pandemi cobvid 19 ini, keberhasilan dari kegiatan ini tidak lepas dari dukungan masyarakat Desa Peliatan secara umum, khususnya para siwa dan dukungan orang tua siswa.

Downloads

Published

2021-12-02