PENGEDUKASIAN PENGEMBANGAN UMKM DUPA PATRA WERDHI RAHAYU UNTUK MEMULIHKAN PEREKONOMIAN DI MASA PANDEMI COVID-19 DI BR DANGIN SEMA, DESA TUMBAK BAYUH
Keywords:
UMKM, pengembangan, Covid-19Abstract
Pandemi covid-19 menjadi permasalah yang dihadapi oleh semua orang. Dampak yang parah terjadi di sektor ekonomi, menyebabkan banyaknya masyarakat yang kehilangan lapangan kerja dan melakukan cara baru untuk dapat tetap bertahan hidup. Melalui UMKM yang mulai digeluti oleh masyarakat sekitar untuk tetap bisa mendapatkan pengasilan. UMKM merupakan salah satu Usaha Mikro Menengah yang dijalankan individu, rumah tangga atau badan usaha ukuran kecil yang mulai dikembangkan di Banjar Dangin sema, Desa Tumbak bayuh. Permasalahan yang ditemui dari hasil observasi dan wawancara yaitu yaitu terjadi penurunan omset karena daya beli masyarakat yang menurun, akibat kehilangan pekerjaan. Adapaun metode yang dilakukan dalam membantu UMKM adalah dengan memberikan sosialisasi dan penyuluhan edukasi pembekalan cara memasarkan produk yang mungkin dapat menarik perhatian pembeli. Metode dengan sifat program rintisan yaitu memperkenalkan dan membantu proses pemasaran lewat media sosial seperti facebook agar lebih efektif dan memberikan pelatihan untuk pelaku usaha untuk melakukan suatu inovasi baik dalam memasarkan produk yang diproduksi. Masyarakat ini mereka sangat mendukung dengan program yang dibuat pelaksana pengabdian masyarkat ini, mereka sangat antusias dengan mengikuti program kerja yang diajukan terhadap mereka dan menurut mereka dapat menambah ilmu di masa pandemi covid-19 saat ini.