PENANGGULANGAN DAMPAK PSIKOLOGI AKIBAT PANDEMI COVID-19 DENGAN DAILY GRATITUDES DAN IMAGINATIVE SHARING DI BANJAR ALAS ARUM DENPASAR

Authors

  • I Gusti Ayu Vina Widiadnya Putri Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Komang Budiartha Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Gusti Ayu Indira Pramhesti Fakultas Bahasa Asing Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Covid-19, Gratitude, pandemi, sharing, tertekan

Abstract

Kemunculan penyakit COVID-19 yang berasal dari virus SARS-CoV-2 mengakibatkan terjadinya pandemi yang mengubah pola hidup banyak orang. Salah satu perubahan yang paling besar adalah diharuskannya masyarakat melaksanakan kegiatan sehari-hari di rumah masing-masing dan mengurangi waktu keluar rumah. Menumpuknya tanggung jawab dari sekolah yang harus dilaksanakan secara daring, kejenuhan karena harus menghabiskan waktu sebagian besar di dalam rumah, jadwal sehari-hari yang semakin tidak teratur, dan seringnya terjadi permasalahan koneksi saat melaksanakan kegiatan belajar-mengajar melalui media daring menyebabkan perasaan tertekan pada masyarakat mitra di lingkungan Kembar Sari, Desa Adat Sesetan, Kecamatan Denpasar Selatan. Atas dasar tersebut, dilaksanakan dua program untuk membantu menanggulangi perasaan tertekan yang dirasakan keempat mitra, yakni dengan Daily Gratitude dan Imaginative Sharing. Daily Gratitude mengajak masyarakat untuk menuliskan hal yang patut disyukuri setiap harinya, dan Imaginative Sharing memberi media kepada masyarakat untuk bertukar ide dan keluh kesah sesuai dengan skenario imajinatif yang telah dipersiapkan. Pada akhir masa kegiatan, keempat masyarakat mitra telah mampu menuliskan dan berkreasi dengan buku Gratitude masing-masing, dan mampu mengalihkan paksa pikiran negatif dengan cara memikirkan berbagai macam skenario positif secara detail.

Downloads

Published

2021-12-02