DIGITALISASI PEMASARAN DAN BRANDING UMKM PADA MASA PANDEMI COVID-19 DI DESA BLUNGBANG KAWAN

Authors

  • Putu Diya Damayanthi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Dewa Made Endiana Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Luh Komang Merawati Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

UMKM, edukasi, branding, pemasaran

Abstract

Pada awal tahun 2020, UMKM mengalami masa sulit dimana muncul wabah pandemi Covid-19 yang menimbulkan berbagai dampak negatif di semua sisi kehidupan. Tidak hanya industri besar, pandemi Covid-19 telah membuat pelaku UMKM di Desa adat Br. Blungbang, Kawan, Bangli mendapatkan dampak yang sangat besar yaitu penjualan mengalami penurunan yang drastis. UMKM Ni Wayan Parini merupakan salah satu UMKM yang terletak di Banjar Blungbang Kelurahan Kawan, Kabupaten Bangli yang bergerak di bidang penjualan Jajan jali-jali dan Kacang. Solusi yang diberikan meliputi: (1) Memberikan edukasi kepada UMKM mengenai cara melakukan strategi pemasaran dan branding yang baik dan benar agar meningkatkan kualitas produk dalam pengemasan. (2) Memberikan edukasi kepada UMKM dalam memahami jalur pemasaran digital/ sosial media sesuai tujuan karakteristik produk yang dimiliki.

Downloads

Published

2021-12-02