ANALISIS POTENSI EKONOMI UNGGULAN PADA KORIDOR JALUR LINTAS SELATAN JAWA TIMUR DI KABUPATEN TULUNGAGUNG

Authors

  • Alvynia Vinthesa Fahmi Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota FTSPK ITS, Surabaya
  • Eko Budi Santoso Departemen Perencanaan Wilayah dan Kota FTSPK ITS, Surabaya

Keywords:

Potensi ekonomi, Sumber daya alam, Komoditas unggulan, JLS Jawa Timur, Tulungagung

Abstract

Disparitas antarwilayah merupakan persoalan yang dialami oleh Provinsi Jawa Timur dikarenakan aktivitas ekonomi yang didominasi oleh bagian utara provinsi ini. Hal tersebut terlihat dari rencana struktur ruang baik dari sistem pusat pelayanan maupun sistem jaringan prasarana dan sarana yang terkonsentrasi di kawasan Gerbangkertosusila dan Malang. Terdapat kekayaan sumber daya alam yang melimpah di Jawa Timur bagian selatan namun belum bisa tergarap secara optimal. Salah satu upaya dari pemerintah dalam rangka mengatasi ketimpangan yang terjadi pada wilayah utara-selatan adalah dengan pembangunan Jalur Lintas Selatan (JLS). Kabupaten Tulungagung merupakan salah satu wilayah yang dilewati oleh jalur ini dan merupakan simpul pertemuan antara Kabupaten Trenggalek dan Kota Blitar yang juga dilewati oleh Jalur Lintas Selatan dengan Kota Kediri yang berperan sebagai Pusat Kegiatan Wilayah Jawa Timur. Dengan dibangunnya JLS yang membuka akses infrastruktur jalan pada zona selatan akan berdampak pada perkembangan wilayah yang dilaluinya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengidentifikasi potensi ekonomi berbasis sumber daya alam pada kecamatan yang dilalui JLS di Kabupaten Tulungagung dalam skala komoditas. Metode analisis dilakukan dengan analisis Location Quotient dan Shift Share kemudian dilakukan klasifikasi kuadran komoditas menggunakan Tipologi Klassen. Hasil penelitian menunjukkan bahwa komoditas unggulan di 4 kecamatan yang dilalui JLS antara lain jagung, kelapa, pisang, sapi, kambing, ayam pedaging, dan ikan tangkap.

Downloads

Published

2021-09-30