KOMISI KOMIK DIGITAL INSPIRASI

Penulis

  • Kadek Yuli Artama SMA Negeri Bali Mandara
  • Kadek Ari Anggarini SMA Negeri Bali Mandara
  • I Gusti Ayu Dwi Payani SMA Negeri Bali Mandara
  • Komang Monica Ary Octaviana SMA Negeri Bali Mandara

Kata Kunci:

Pendidikan karakter, remaja, teknologi digital, komik digital inspirasi

Abstrak

ABSTRAK

Penguatan pendidikan karakter telah menghasilkan bibit unggul anak bangsa yang telah mampu mengharumkan nama negara hingga kancah internasional. Kisah inspiratifnya banyak dituangkan diberbagai media, utamanya media massa sehingga mudah di jangkau oleh masyarakat. Semakin berkembangnya zaman, maka semakin berkembang teknologi dalam masyarakat, utamanya teknologi digital. Selain memberikan dampak positif dalam memudahkan berbagai aktivitas, tekologi digital juga membawa dampak buruk, yaitu banyaknya remaja yang memanfaatkan ponsel mereka untuk melakukan bullying di media sosial yang menyebabkan pelanggaran terhadap UU ITE. Sejak pandemi Covid-19 di Indonesia, banyak dari remaja yang mengalami demotivasi yaitu sebuah perasaan lelah, menyerah, dan ingin berhenti atau menetralkan motivasi. Oleh karena itu, peneliti membuat inovasi terkait “Komik Digital Inspirasi”. Penelitian ini menggunakan metode penelitian berupa skala pengukuran ordinal dan likert summated ratings serta metode analisis data secara deskriftif kualitatif dengan instrumen penelitian berupa observasi, wawancara, dokumentasi, dan penyebaran angket kuisioner. Berdasarkan analisis SWOT, kekuatan komik digital inspirasi dapat membantu menghibur dan mengurangi demotivasi remaja. Namun, kelemahan dari komik ini yaitu perlunya menyamakan pemahaman atau persepsi para remaja untuk menghindari kesalah pahaman yang ingin disampaikan dalam komik. Berdasarkan pembahasan, komik digital inspirasi mampu menghibur dan menginspirasi remaja serta membantu mengurangi demotivasi remaja.

Unduhan

Diterbitkan

2022-05-26