Desain Penataan Parkir Sepeda Motor Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar

Authors

  • I Gede Krisna Nuarka Yasa Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Gusti Agung Gde Suryadarmawan Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Ketut Sudipta Giri Program Studi Teknik Sipil Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

desain, ruang parkir, kawasan kampus

Abstract

Fakultas Teknik Universitas Mahasaraswati Denpasar menambah satu program studi Teknik Lingkungan sehingga dengan adanya program studi yang dibuka oleh Universitas Mahasaraswati Denpasar secara otomatis jumlah mahasiswa, dosen dan karyawan kepemilikan akan kendaraan bertambah setiap tahun. yang menyebabkan penambahan fasilitas untuk menunjang jalannya proses akademik. Dengan dibuatnya desain petak parkir diharapkan dapat mendukung dalam penyelesaian masalah. Dalam perencanaan desain fasilitas parkir ini menggunakan 3 model sudut pemarkiran yaitu pola sudut 30˚, 60˚ dan 90˚ yang digunakan sebagai desain petak parkir untuk kendaraan roda 2 (dua). Pada kondisi ruang parkir kampus Kenyeri terdiri dari dua lokasi tempat parkir, area parkir tengah untuk mahasiswa dengan pegawai dan area utara tempat parkir khusus dosen. Hasil akhir dari desain untuk area parkir tengah dan utara, Dalam menentukan petak parkir hanya menggunakan sudut 90° dengan dimensi petak parkir 0,75 x 2,00 m2. Untuk akses keluar masuk kendaraan dua arah menggunakan lebar 160 cm. Pada area parkir tengah dengan luas lahan 424,80 m2 petak yang didapat dari hasil desain sebanyak 137 SRP. Dan untuk area parkir utara dengan luas lahan 133,35 m2 hasil desain yang paling optimal hanya mendapatkan 36 SRP sepeda motor.

Downloads

Published

2022-04-22