ANALISIS BENTUK TINDAK TUTUR PADA DIALOG ANIME TOKYO GHOUL KARYA SUI ISHIDA

Authors

  • Ni Nengah Megayanti Program Studi Sastra Jepang Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Anak Agung Ayu Dian Andriyani Program Studi Sastra Jepang Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ni Wayan Meidariani Program Studi Sastra Jepang Universitas Mahasaraswati Denpasar

Keywords:

Tindak tutur, tindak tutur direktif,bentuk tindak tutur

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk-bentuk tindak tutur direktif yang terdapat dalam dialog dalam anime Tokyo Ghoul. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan metode deskriptif. Data yang diperoleh menggunakan metode simak dan catat. Untuk analisis data menggunakan metode kontekstual. Terakhir untuk penyajian data menggunakan metode informal. Data dari penelitian ini adalah kata, frasa, atau kalimat yang mengandung tindak tutur direktif yang dianalisis menggunakan teori  Dell hymes dan teori Namatame. Sedangkan, sumber data yang diambil dalam penelitian ini ialah teks dialog bahasa Jepang anime Tokyo Ghoul karya Sui Ishida.  Berdasarkan hasil analisis tersebut, ditemukan 8 data dengan rincian 4 data tindak tutur direktif perintah, 2 data tindak tutur direktif permintaan, 1 data tindak tutur direktif larangan, dan 1 data tindak tutur direktif nasihat.

Downloads

Published

2021-04-25