PELAKSANAAN POLA HIDUP BERSIH DAN SEHAT DALAM UPAYA PENCEGAHAN VIRUS COVID-19 SECARA KLINIS DI DESA SIDEMEN

Authors

  • Ni Nyoman Ari Novarini Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • I Made Diarta Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mahasaraswati Denpasar
  • Ni Kadek Ayu Lestya Dewi

Keywords:

Virus Covid-19, Desa Sidemen, pencegahan, sosialisasi

Abstract

Virus covid-19 adalah penyakit yang disebabkan oleh virus severe acute respiratory syndrome corona viris 2 (SARS-COV-2). Covid–19 dapat menyebabkan gangguan system pernapasan, mulai dari gejala yang ringan seperti flu, hingga infeksi paru-paru, seperti pneumonia. Penularan virus Covid-19 semakin meningkat khususnya di Desa Sidemen. Peningkatan tersebut dikarenakan kurangnya kesadaran masyarakat untuk mengikuti protokol kesehatan. Maka dari itu pentingnya meningkatkan kesadaran masyarakat untuk mencegah penularan virus covid-19. Kegiatan pengabdian masyarakat dilakukan di Br. Tengah Desa Sidemen. Dengan melakukan kegiatan seperti sosialisasi atau edukasi tentang bahayanya virus covid-19 dengan membagikan poster tentang mencuci tangan yang baik dan benar serta tentang penggunaan masker yang baik dan benar,membagikan masker dan hand sanitizer,serta membagikan vitamin c kepada masyarakat desa Sidemen khususnya bagi anak-anak. Dengan dilakukannya pengabdian masyarakat di Desa Sidemen, hasil yang didapatkan adalah semakin meningkatnya tingkat kesadaran masyarakat sekitar tentang bahaya virus covid-19 dan upaya yang bisa dilakukan untuk mencegah penularan virus covid-19 ini. Sehingga masyarakat di lingkungan Desa Sidemen dapat menjalani aktivitasnya dengan nyaman dan selalu menerapkan protokol kesehatan, serta selalu menjaga kebersihan diri sendiri dan juga kebersihan lingkungan

Downloads

Published

2021-04-09